
Badung, Investigasi.today – Berdasarkan penelitian terbukti bahwa, olahraga bersama sangat manfaat bagi kesehatan karena adanya dukungan emosional yang dapat memacu semangat untuk meningkatkan aktivitas fisik.
Inilah yang dilakukan Polres Badung sekitar pukul 07.00 wita di lapangan Gor Mengwi, Badung bersama TNI. Jumat (24/01).
Olahraga bersama TNI-Polri dengan tema “bersama kita kuat”, dipimpin langsung Dandim 1611 Badung Kolonel Inf. Puguh Binawanto didampingi Kapolres Badung AKBP Roby Septiadi, S.I.K.
Tidak saja kegiatan olah raga bersama ini diikuti anggota TNI-Polri, namun Ketua bhayangkari cabang Badung Nyonya Reni Roby Septiadi, Wakapolres Badung Kompol Sindar Sinaga, S.P, Pejabat utama Polres Badung, Danramil 1611-04 Mengwi Mayor CHB Ni Wayan Sunartini, Amd.Kom, Danramil 1611-06 Petang Kapten Inf. I Wayan Suara, Danramil 1611-05 Abiansemal Kapten Inf. Sriyono dan Danki 2 Yon B Pelopor Satbrimobda Bali AKP Gede Sukanada, S.H. juga ikut semangat memeriahkan.
“Kita ucapkan terima kasih kepada Kapolres Badung, diberikan kesempatan untuk melaksanakan olahraga bersama dalam rangka membangun sinergitas TNI-Polri, menjaga kondisi Kamtibmas yang kondusif”, ungkap Dandim 1611 Badung Kolonel Inf. Puguh Binawanto.
Ia mengharapkan Pilkada mendatang TNI-Polri tetap kompak, seperti Pimpinan TNI-Polri pusat selalu bersinergis untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat khususnya di Pilkada yang akan datang.
“Berolah raga bersama sangat menyenangkan, kerja fisik kita akan terasa santai, bisa sambil ngobrol, namun kalau sendiri-sendiri akan cenderung berkonsentrasi dengan apa yang sedang kita lakukan dan tidak bersosialisasi, bisa membosankan”, kata Kapolres Roby disela-sela kegiatan.
Disamping itu kata Perwira Menengah asal Jakarta ini, olah raga bersama memiliki kecendrungan mengerahkan kemampuan, ketika merasa ada yang mengawasi. “malu dong kalau dilihat orang elek elekan apalagi partner olahraga kita memberikan ekspresi menyemangati”, katanya tersenyum.
Adapun rangkaian kegiatan tersebut pukul 07.20 s/d 08.00 Wita, senam bersama, kemudian dilanjutkan dengan lomba tarik tambang pukul 08.00 s/d 08.50 Wita serta diakhiri dengan penyerahan hadiah kepada pemenang lomba tarik tambang. (Iskandar)