Saturday, July 5, 2025
HomeBerita BaruNasionalAmankan Aksi FPI-PA 212 di Kedubes India, 600 Polisi Disiagakan

Amankan Aksi FPI-PA 212 di Kedubes India, 600 Polisi Disiagakan

Jakarta, investigasi.today – Front Persaudaraan Islam (FPI), PA 212, dan GNPF-Ulama berencana menggelar aksi di Kedutaan Besar India, Jakarta, siang ini seusai salat Jumat. Ratusan personel kepolisian disiagakan untuk mengamankan aksi ini. Sudah ada sejumlah kendaraan taktis dan kawat berduri yang disiagakan.

“Ada 600 personel disiapkan,” ujar Kapolsek Metro Setiabudi Kompol Agung Permana di Kedubes India, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (17/6).

Selain itu, polisi menyiagakan satu Baraccuda dan mobil Rantis. Tidak ada pengalihan lalu lintas di sekitar lokasi aksi.

“Nggak ada (pengalihan arus lalu lintas), tetap jalur cepat bisa digunakan nanti. Paling ditutup cuma jalur lambat yang dari Epicentrum ke Hotel Luwansa ditutup karena mengingat massa nanti di jalan raya di jalur lambat yang dipakai mereka fasum dan jalur lambat,” jelas Agung.

“Ya imbauan tertib saja, jangan anarkis, jalanin sesuai prosedur. Kalau dibatasin terakhir sampai pukul 18.00 WIB ya,” sambungnya.

Aksi Front Persaudaraan Islam (FPI), PA 212, dan GNPF-Ulama ini dilakukan sebagai bentuk protes buntut penghinaan terhadap Nabi Muhammad oleh politikus India. Salah satu tuntutan mereka adalah pengusiran Kedubes India.

“Tuntutan audiens maksimal, usir Kedubes,” ujar Ketua DPP FPI Aziz Yanuar. (Ink)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -



Most Popular