TANJAB TIMUR JAMBI, Investigasi. today – Pasar Bedug yang berada di Kelurahan Rantau Indah kecamatan Dendang Kabupaten Tanjung Jabung Timur Ramai dikunjungi masyarakat sekitar.
Hal itu terlihat Antusias warga pengunjung pasar Bedug tersebut berkisar 300 orang, dari penjualan menu pembuka buka puasa sampai dengan lauk pauk siap saji.
Pak ngah udin didampingi oleh istrinya salah satu pedagang lauk pauk di pasar Bedug pada senin 21/05/2018 mengatakan kepada investigasi ” dalam menjual menu santapan berbuka tahun ini saya merasa kualahan karena antusias pengunjung lebih ramai dari tahun sebelumnya . pasar beduk dibuka pada pukul 15.30 wib dan tutup pada saat berbuka puasa “.
Tambah pak ngah udin ” guna memenuhi kebutuhan lauk pauk buka puasa kami mempersiapan daging ayam 40 kg , Ikan 60 Kg , telur 400 biji dan sayur gulai dan lain-lain, alhamdulillah selalu ludes. Harga lauk pauk siap saji untuk ayam Rp. 8.000/porsi, ikan kembung Rp.8.000/porsi, dan telur Rp.5.000/porsi”.ungkapnya
Saya sangat berterimakasih sekali dengan dibukanya pasar Bedug oleh pengurus pasar teluk buan, karena dengan adanya pasar bedug ini dapat menambah pemasukan perekonomian bagi kami. Tuturnya
Di tempat terpisah Suliah seorang penjual sate mengatakan” bulan puasa telah memasuki hari ke lima, namun antusias masyarakat untuk mencari menu berbuka puasa makin hari semakin bertambah, setiap harinya saya menyiapkan 300 bungkus lebih dengan harga Rp. 10.000/bungkus” tandasnya (Budi yono)