BATANG HARI JAMBI, Investigasi.Today – Rombongan Kafilah Kabupaten Tanjung Jabung Barat yang mengikuti MTQ Tingkat XLVIII Provinsi Jambi saat ini telah tiba di Kabupaten Batang Hari usai menempuh perjalanan kurang lebih 5 jam.
Setibanya di halaman masjid Al-Muwazhapin Muro Bulian Kabupaten Batang hari provinsi Jambi, Rombongan Kafilah MTQ Tanjab Barat selanjutnya diterima oleh Staf Ahli Batanghari Erwan, SP dengan melakukan pemasangan Syal kehormatan kepada Drs. H. Mohd. Arif, MM selaku Wakil Ketua Kontingen Kafilah Tanjab Barat, Jumat (20/7) kemarin.
Erwan, Staf Ahli Batanghari dalam penyambutannya atas nama Pemkab dan masyarakat Batanghari mengucapkan selamat datang kepada peserta dan official MTQ Tanjab Barat dan selaku tuan rumah mereka siap menjadi tuan rumah yang baik.
“Selamat datang di kampung kami “Bumi Serentak Bak Regam” semoga kedatangan bapak dan ibu beserta rombongan dapat lebih mempererat hubungan silaturahmi kita, kemudian betah dan nyaman disini selama mengikuti MTQ ini,” ungkap Staf Ahli.
Sementara Drs. H. Mohd. Arif, MM selaku Wakil Ketua Kontingen Kafilah Tanjab Barat, memberikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi tingginya kepada pemerintah dan masyarakat Kabupaten Batanghari atas prosesi penyambutan yang begitu ramah dan meriah.
Selanjutnya Ia melaporkan kepada tuan rumah jumlah peserta, official dan lainnya yang turut dalam rombongan Kafilah Kabupaten Tanjab Barat sebanyak 124 orang.
Kabag Keagamaan dan Kesra Setda Tanjab Barat, Hidayat Kusuma, S.Sos.I mengatakan sebelum pembukan MTQ, kafilah Tanjab Barat akan mengikuti serangkaian serimoni acara salah satunya Pawai Ta’aruf.
Turut serta dalam rombongan Kabag Keagamaan dan Kesra Setda Tanjab Barat, Hidayat Kusuma, Ketua LPTQ Tanjab Barat dan sejumlah OPD lainnya (Ary).