JAMBI KOTA, Investigasi.Today – Wali Kota Jambi Dr. H. Syarif Fasha, ME melaksanakan sidak ke Pasar Induk Talang Gulo Paal X Kota Jambi (10/1).
Dalam kunjungannya, Wali Kota Fasha turut didampingi oleh Kadisperindag Kota Jambi, Komari, Kadis PUPR Kota Jambi Fatri Suandri dan Kadishub Kota Jambi M. Saleh Ridha.
Menurut Fasha, Pasar Induk Talang Gulo tersebut, akan sepenuhnya difungsikan sebagai pasar induk di Kota Jambi. Oleh karenanya, pasar tersebut akan terus dibenahi secara bertahap.
“Pasar yang telah beroperasi selama setahun ini, akan difungsikan penuh untuk memback-up seluruh pasar yang ada di dalam kota,” kata Fasha di sela kunjungannya saat meninjau lokasi Pasar Induk Talang Gulo. (Aris munandar).