Monday, July 7, 2025
HomeBerita BaruNasionalGempa Lombok Akibatkan 82 Korban Jiwa dan 124 Gempa Susulan

Gempa Lombok Akibatkan 82 Korban Jiwa dan 124 Gempa Susulan


Teks foto ; retakan yang diakibatkan gempa

LOMBOK NTB, Investigasi.Today – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika ( BMKG ) mencatat Setidaknya terjadi 124 gempa susulan pasca insiden gempa 7 magnitudo yang terjadi di Lombok, NTB sejak Minggu (5/8) malam.

Kepala Humas BMKG Hary T Djatmiko menyampaikan “sampai pukul 06.00 WIB kami mencatat setidaknya terjadi 124 gempa susulan dengan skala yang berbeda-beda,” ungkapnya, Senin (6/8).

Gempa yang berkekuatan 7 magnitudo dan mengakibatkan 82 korban jiwa tersebut berada di kedalaman 15 kilomete dan pusat gempanya berada di 18 km barat laut Lombok Timur, NTB.


Teks foto ; suasana penanganan medis korban gempa

Sebelumnya BMKG sempat mengeluarkan peringatan dini tsunami akibat gempa ini, namun, pada pukul 20.25 WIB, BMKG mencabut peringatan tersebut.

Sementara itu, Kepala BNPB Sutopo Purwo Nugroho juga menjelaskan bahwa “gempa berkekuatan 7 magnitudo yang terjadi pada pukul 18.46 WIB tersebut merupakan gempa utama dan kemungkinan akan terjadi gempa susulan yang skalanya lebih kecil,” ungkapnya. (Ink)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -



Most Popular