Friday, May 9, 2025
HomeBerita BaruTNI/PolriJelang Pemilu 2019, Kapolres Badung Himbau Masyarakat Hormati Hak Politik Sesama Warga

Jelang Pemilu 2019, Kapolres Badung Himbau Masyarakat Hormati Hak Politik Sesama Warga

Badung, Investigasi.Today – Kapolres Badung AKBP Yudith Satriya Hananta, SIK mengajak seluruh lapisan masyarakat Badung untuk bersama-sama menjaga setiap tahapan pelaksanaan Pemilu 2019, agar berjalan aman, damai dan sejuk, serta dapat melahirkan wakil rayat dan pemimpin yang demokratis, Sabtu (23/02).

Himbauan Kapolres ini, disampaikan mengingat situasi menjelang Pemilu sudah mulai menghangat.

“Harapan saya semua lapisan masyarakat berpartisipasi, mulai dari tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat serta masyarakat itu sendiri ikut berperan aktif mensukseskan hajatan besar negara ini, sehingga berjalan sukses, aman, damai dan sejuk,” ujar pemegang tongkat komando ini.

AKBP Yudith mengatakan, untuk mencapai kondisi semuanya itu, diperlukan kesadaran kita semua untuk menghormati hak politik sesama warga.

“Masyarakat hendaknya senantiasa menampilkan sikap dan perilaku yang santun dalam berdemokrasi” imbuhnya.

Berdasarkan informasi dari Kasat Intelkam Polres Badung AKP I Nyoman Sumantara, SH, Jajaran Polres Badung terus memantau dan memonitior setiap informasi terkait Pemilu 2019 mulai dari lapisan masyarakat paling bawah dengan mengefektifkan babinkamtibmas bersama – sama dengan anggota Satintelkam Polres Badung. (Iskandar)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular