Monday, July 7, 2025
HomeBerita BaruHukum & KriminalKasus Ninoy Bakal Panjang, DKM Al-Falah dan Novel Bamukmin Diperiksa Penyidik

Kasus Ninoy Bakal Panjang, DKM Al-Falah dan Novel Bamukmin Diperiksa Penyidik

Kerua Media Center Persaudaraan Alumni (PA) 212, Novel Chaidir Hasan Bamukmin

Jakarta, investigasi.today – Kasus penculikan dan penganiayaan terhadap relawan Joko Widodo (Jokowi), Ninoy Karundeng bakal panjang. Tidak hanya sudah menetapkan puluhan tersangka dan memanggil beberapa saksi untuk diperiksa. Kali ini penyidik Direktorat Reskrimum Polda Metro Jaya akan memanggil pengurus dewan kemakmuran masjid (DKM) Al-Falah, Iskandar dan Ketua Media Center Persaudaraan Alumni (PA) 212 Novel Chaidir Hasan Bamukmin atau akrab disapa Novel Bamukmin untuk diperiksa sebagai saksi.

Saat dikonfirmasi terkait hal ini, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono
“Iya benar, keduanya akan diperiksa sebagai saksi,” ungkapnya, Kamis (10/10).

Sebelumnya pada Rabu (9/10) kemarin, penyidik telah memeriksa Sekretaris Umum (Sekum) Front Pembela Islam (FPI), Munarman. terkait peristiwa penganiayaan terhadap Ninoy dan rekaman CCTV di Masjid Al-Falah. Saat itu Munarman diperiksa selama 11 jam dan dicecar 20 pertanyaan.

Seperti diketahui, dalam kasus penganiayaan terhadap relawan Jokowi Ninoy Karundeng ini, polisi sudah menetapkan 13 tersangka, yang salah satunya adalah Ustaz Bernard.

Argo mengungkapkan, 13 tersangka ini mempunyai peran masing-masing. Seperti tersangka AA,ARS dan YY, mereka berperan menyebarkan video dan membuat konten-konten berkaitan dengan hate speech di WA grup. Kemudian tersangka Baros dan RF, selain mengintervensi, keduanya juga menyalin atau mengambil data yang berbeda di dalam laptop korban dan menghapus semua data-data yang ada di HP.

Sementara tersangka Insinyur S yang merupakan sekretaris masjid berperan menyalin data di laptop korban dan melakukan koordinasi dengan Munarman. Dia juga dapat perintah untuk hapus CCTV dan kemudian juga untuk tidak menyerahkan semua data kepada pihak kepolisian. (Ink)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -



Most Popular