
JAMBI, Investigasi.Today – Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Merangin H Hendri Maidalef,S.Sos, selasa (20/8), menghadiri pengukuhan pengurus Federasi arung jeram Indonesia (FAJI) kabupaten Merangin periode 2019 – 2023.
Pada acara yang berlangsung di Aula Kantor Bupati Merangin tersebut, dikukuhkan sebagai Ketua Umum, Nasution, S.Pd,ME; Ketua harian, Budiyanto; Wakil Ketua harian Andi Putra; Sekretaris, Muhammad Rivai, S.PD; Bendahara, Muhammad Hasbi,SE,M.Si dan beberapa koordinator lainya yang dikukuhkan oleh ketua umum pengprov FAJI Jambi.
‘’Saya percaya bahwa Pengurus yang sudah dilantik bisa untuk membina prestasi atlit yang handal kabupaten merangin ditingkat Provinsi dan Nasional sehingga terlaksananya even kejuaraan arung jeram tingkat provinsi dan Nasional di Kabupaten Merangin.
Disamping olah raga pemerintah sangat merespon, mendukung dan menyatukan olah raga arung jeram dengan pariwisata kabupaten merangin sehingga geopark merangin Nasional kedepan lebih dikenal oleh masyarakat luas.( Bahar Suro ).