Sunday, June 23, 2024
HomeBerita BaruNusantaraTas Hitam Mencurigakan di Bawah Stasiun LRT, Gegana Turun Tangan

Tas Hitam Mencurigakan di Bawah Stasiun LRT, Gegana Turun Tangan

Palembang, investigasi.today Sebuah tas berwarna hitam mencurigakan ditemukan di Jalan Kol H Berlian tepatnya di bawah LRT RSUD Siti Fatimah Sukarami Palembang. Tas tersebut pertama kali ditemukan oleh petugas power PT KAI pada Jum’at (31/5) siang.

Pihak kepolisian telah berjaga dengan pakaian lengkap dan sudah memasang garis polisi di sekitar tas yang dicurigai. Tampak juga beberapa mobil kepolisian dari tim Gegana sudah berada di lokasi untuk mengamankan situasi.

Petugas keamanan LRT Budi menjelaskan ia mendapatkan laporan dari anggotanya kalau ada tas berwarna hitam yang sudah ditinggalkan oleh pemiliknya di bawah tangga naik LRT.

Yang pertama kali yang menemukan tas warna hitam tersebut ialah petugas power PT KAI yang sedang memarkir mobil. Melihat ada tas warna hitam yang entah berisikan apa, petugas tersebut jadi urung parkir.

“Karena tidak berani jadi kami melaporkan ke pihak berwajib, Babinsa dan Polsek Sukarami. Kami belum berani mengecek isi tas tersebut karena takut. Takut isi bom maka dari itulah kita lapor ke polisi,” katanya.

Tidak lama kemudian setelah melaporkan ke pihak berwajib, lokasi tas tersebut sudah dipasang garis polisi dan beberapa anggota kepolisian yang berjaga menggunakan pakaian lengkap.

“Sekarang ada petugas Brimob bagian Gegana Polda Sumsel berjaga disini. Dan sudah memasang gari polisi,” ujarnya.

Hingga saat ini kepolisian belum bisa memberikan keterangan resmi terkait apa isi di dalam tas berwarna hitam tersebut. (Van)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -


Most Popular