
Malang, Investigasi.today – Prosesi serah terima jabatan ( Sertijab ) Kapolres Malang AKBP Yade Setiawan Ujung SIK MIK ,ke AKBP Hendri Umar SIK ,MIK yang dihelat di halaman Mapolres Malang diwarnahi sedih dan tangis, Sabtu ( 22/2/2020)
Untuk diketahui prosesi pucuk pimpinan Polres Malang yang terkenal akrab dengan semua kalangan tersebut, dihadiri ratusan tokoh agama dan para pejabat ,maupun dari kalangan masyarakat umum serta para anggota Polres setempat, dan para undangan yang lain.
Usai penyerahan tongkat Komando dari Kapolres lama kepada Kapolres baru, Setiaawan Ujung yang sapaan akrab nya Ujung ini, memuji sosok Kapolres yang baru.” Dia baik dan hebat serta lebih baik daripada saya.Saya yakin kedepannya tetap konsisten dan semangat dalam melayani masyarakat Kabupaten Malang,” katanya.
Selanjutnya,kata dia, dinamika suka duka bersama seluruh anggota dan elemen masyarakat, mulai dari para tokoh agama yang selalu setia membantu dan menjaga Kabupaten Malang, sehingga.”Kabupaten Malang tetap aman dan kondusif, seperti sekarang.Inilah yang menjadi kesan tersendiri bagi saya,” ungkapnya.
Sementara itu, Kapolres yang baru AKBP Hendri Umar yang sapaan akrabnya Umar ini,berjanji akan melanjutkan program – program Kapolres yang sebelumnya.“Saya akan melanjutkan program-program Kapolres Malang yang sebelumnya.Karena saya perhatikan prestasi-prestarinya sangat baik, mungkin nanti ada tambahan-tambahan sesuai yang telah di canangkan oleh Bapak Ujung yang belum terlaksana, itu yang bakal kami lanjutkan,” tandasnya.
Kareba tandas dia,agar nantinya akan lebih baik , baka ia memohon doa restu kepada ratusan para undangan yang hadir. ” Kami mohon doa restunya, semoga kami tetap amanah dalam menjalankan tugas ini,” ujarnya ( Utsman).