
Surabaya, Investigasi.today – Di depan para Suporter Persebaya Surabaya, Erick Thohir , Ketua Umum PSSI terpilih berjanji jika ada yang bermain skor lagi akan di gigit.
Hal ini ditegaskan Menteri BUMN ini saat bersilaturahmi dengan bonek, Jumat malam di Warkop Pitulikur, Surabaya.
“Saya Janjikan kalau ada yang main-main dengan skor, saya gigit. Kalaupun diperlukan saya pegang sendiri,” ucapnya dengan tegas.
Selain itu Erick juga menegaskan jika Komite perwasitan yang ada di tubuh PSSI tidak boleh dipegang oleh salah satu Exco yang menjabat.
Karena harus benar-benar yang berkompeten yang sesuai dengan statuta FIFA. Karena Komite Wasit Harus dipegang oleh orang yang benar-benar memiliki program perwasitan.
“Komite Wasit Harus yang pegang orang yang kompeten dan punya program perwasitan dan ini akan saya lakukan artinya kalau kita main bola sudah ada prediksinya ujungnya ada pinalti buat apa kita ada disini bukan itu sepak bola yang kita mau,”ungkap Erick.
Bahkan Erick juga menegaskan kita butuh pembenahan sepak bola Indonesia, ia tak ingin adanya sosok wasit yang sudah tahu ujungnya tim mana yang akan terdegradasi atau siapa yang menang hal ini yang akan menghancurkan dunia sepak bola.
“Hal semacam ini yang harus kita lawan, kita bersihkan dan itulah daya bikin konferensi pers sikat mafia bola. Dan saya pastikan siapa yang main-main dengan pengaturan skor mau pemain, wasit, Exco atau saya harus dihukum seumur hidup dari sepak bola,” ungkap Erick.
Hal seperti ini tidak mungkin menciptakan sepak bola yang dicita-citakan untuk bisa berkembang ke taraf internasional namun malah dikuasai oleh para pengatur skor.
“Memang saya akui di sepak bola ini lebih kompleks, pemainnya lebih banyak inilah kenapa saya minta dukungan suporter. Kedepan akan ada inovasi baru untuk mengantisipasi kasus mafia bola,” imbuh Erick.
Sebelumnya banyaknya pertanyaan soal pengaturan skor yang dilakukan oleh petinggi sepak bola hingga perangkat membuat Ketua Umum PSSI Baru harus memutar strategi untuk memutus satu mata rantai para pengatur skor di dunia sepak bola, hasilnya akan ada teknologi dalam waktu dekat untuk mengindikasikan permainan dalam liga sepak bola Indonesia. (Slv)