Saturday, July 5, 2025
HomeBerita BaruJatimBalai Kota Among Tani Pemkot Batu di Banjiri Ribuan Peserta Sepeda Sehat...

Balai Kota Among Tani Pemkot Batu di Banjiri Ribuan Peserta Sepeda Sehat dari Berbagai Daerah

Batu, Investigasi.Today – Ada banyak cara untuk menjalani pola hidup yang sehat. Selain makan makanan yang bergizi, olahraga juga perlu untuk menjaga tubuh agar tetap sehat selalu. Olahraga yang biasa kita lakukan biasanya melakukan jogging atau lari pagi, senam, dan bersepeda.

Masih dalam rangkaian kegiatan HUT Kota Batu yang ke 17, pagi ini (Minggu, 18/11/2018) menggelar perayaan Sepeda Nusantara yang dilaksanakan di halaman Balaikota Amongtani, Kota Batu. Selain bertujuan untuk menjaga stabilitas kesehatan masyarakat dengan olahraga bersepeda khususnya masyarakat Kota Batu, kegiatan ini juga bertujuan untuk menghimbau serta mengajak kepada masyarakat untuk bisa memiliki pola hidup sehat dengan melakukan olahraga terutama dalam hal bersepeda.

“Jadi Kota Batu kali ini ditunjuk oleh Kementerian bidang pemuda dan olahraga untuk menjadi tuan rumah dalam kegiatan Sepeda Nusantara ini. Event ini merupakan event nasional yang diikuti oleh peserta dari berbagai daerah,”.Ujar Akhmad Khusni, Kepala sesi olahraga rekreasi Kota Batu.

Khusni juga mengungkapkan, ada sekitar 4600 lebih yang mengikuti kegiatan Sepeda Nusantara ini. Dari jumlah tersebut, pesertanya mulai dari anak anak anak bahkan sampai ada yang usia lanjut.

“Pesertanya ini bukan hanya dari kota batu saja, karena ini event nasional jadi sebagian juga ada yang berasal dari luar kota bahkan luar provinsi.”Tuturnya kepada para wartawan.

Untuk rute dalam kegiatan ini, Khusni juga menjelaskan, peserta memulai star di depan Balaikota Amongtani, kemudian dilanjutkan keperempatan arah desa Sumberejo. Lalu dari desa Sumberejo menyusuri arah tembusan ke desa Sidomulyo.

Kemudian dilanjutkan ke arah Kota Batu tepatnya di wilayah pertigaan alun alun Batu dan lurus menuju finish yaitu di depan Balaikota Amongtani kembali.

“Untuk jarak yang ditempuh dalam kegiatan ini kurang lebih 12 kilometer. Selain menyusuri rute yang telah ditetapkan, kami juga menyediakan door prize untuk bisa memeriahkan para peserta nantinya”.Jelasnya.
Khusni juga menambahkan, Doorprize dalam kegiatan ini ada sekitar 50 lebih Doorprize. Dooprize tersebut meliputi 14 unit sepeda gunung, 4 Unit kulkas, TV, Rice Cooker dan lain lain. (bir/yan)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -



Most Popular