Danpom Lantamal V dan Kapolrestabes bersama jajaran
SURABAYA, Investigasi.Today – Dalam rangka meningkatkan kerjasama yang selama ini sudah terbangun baik, Komandan Polisi Militer Pangkalan Utama TNI AL V (Danpom Lantamal V) Kolonel Laut (PM) Joko Tri Suhartono menyambangi Mako Polrestabes Surabaya dan langsung disambut oleh Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Rudi Setiawan S.I.K, S.H, M.H, Rabu (28/11) kemarin.
Dalam kesempatan tersebut, Danpom Lantamal V didampingi para Kadis POM Lantamal V, sementara Kapolrestabes didampingi Wakapolrestabes AKBP Leonardus Simarmata.
Suasana hangat penuh keakraban terlihat jelas, Kolonel Joko Tri Suhartono dan Kombes Rudi Setiawan berkomitmen untuk terus membangun Sinergitas TNI-Polri khususnya Lantamal V -Polrestabes serta terus mempererat kerjasama dalam mendukung Kamtibmas di wilayah hukum Kota Surabaya.
Danpom Lantamal V menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud sinergitas kerjasama TNI-Polri dalam komitmen menjaga Kamtibmas khususnya diwilayah Surabaya serta sebagai bentuk soliditas TNI-Polri.
Saling tukar cinderamata berupa plakat antara Danpom Lantamal V dan Kapolrestabes Surabaya menjadi penutup kunjungan tersebut. (Ink)