Thursday, March 28, 2024
HomeBerita BaruJatimBupati Gresik Menggagas Agar Perusahaan Menyiapkan Lahan UKM/PKL Mamin

Bupati Gresik Menggagas Agar Perusahaan Menyiapkan Lahan UKM/PKL Mamin

Gresik, Investigasi.today – Bupati Gresik, Dr. Sambari Halim Radianto menggagas kedepan seluruh Perusahaan di Gresik tidak membuka kantin pribadi, namun diserahkan kepada masyarakat sekitar untuk berjualan.

“Ini sudah saya awali pada beberapa pembangunan mall yang ada di Gresik. Saya menyarankan kepada pihak manajer mall agar menyiapkan lahan untuk masyarakat Gresik agar bisa berjualan makanan dan minuman. Paling tidak karyawan mall bisa makan dan minum ditempat itu dengan harga yang terjangkau”. Hal ini disampaikan Bupati saat menerima Kunjungan Rombongan DPRD Kabupaten Trenggalek pada Selasa (28/8/2018).

Sebanyak 25 anggota DPRD Kabupaten Trenggalek yang dipimpin oleh Wakil Ketuanya, Agus Cahyono diterima Bupati dan didampingi oleh Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro dan Perindag, Agus Budiono dan Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Mighfar Syukur di Ruang Puteri Cempo Kantor Bupati Gresik. Mereka yang terdiri dari anggota lintas komisi ini datang ke Pemerintah Kabupaten Gresik untuk menimba ilmu tentang penataan UKM dan Pariwisata.

tentang gagasannya tersebut, Bupati berasumsi bahwa di Gresik ada 1.383 perusahaan yang berorientasi ekspor.

“Kalau semuanya menyiapkan lahan untuk UKM dan PKL masyarakat sekitar, pasti penyelesaian penataan PKL di Gresik selesai. Selain itu, masyarakat sekitar yang berjualan di perusahaan tersebut ikut mengamankan berlangsungnya perusahaan tersebut” tandasnya.

Terkait Pariwisata, Bupati mengatakan bahwa pariwisata di Gresik ini lengkap. Ada wisata bahari, wisata industry, wisata alam dan wisata agro.

“Bahkan obyek wisata di Pulau Bawean, adalah tempat wisata yang sangat inidah dan sampai saat ini belum dikelola secara optimal. Insyaallah, pada Oktober 2018 akan diselenggarakan Sail Indonesia 2018 yang dihadiri oleh peserta dari seluruh dunia” ungkap Sambari.

Sementara Agus Cahyono yang mewakili rombongan menyatakan terimakasih kepada Bupati dan jajaran Pemerintah Kabupaten Gresik.

“Saya menyampaikan terima kasih karena kunjungan saya ke Kabupaten Gresik ini diterima dengan baik dan banyak mendapat ilmu. Semoga apa yang saya dapatkan disini bisa kami implementasikan di tempat saya” ujarnya. (Ink)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment - (br)

Most Popular