Sunday, July 6, 2025
HomeBerita BaruJatimDemi Lancarnya Penyaluran JPS, Wabup Gresik Lakukan Monitoring di Sejumlah Desa

Demi Lancarnya Penyaluran JPS, Wabup Gresik Lakukan Monitoring di Sejumlah Desa

Gresik, Investigasi.today – Guna memastikan penyaluran bantuan Jaring Pengaman Sosial (JPS) yang bersumber dari dana APBD Kabupaten Gresik berjalan lancar, Wakil Bupati Gresik Moh. Qosim melakukan pemantauan penyaluran bantuan di sejumlah desa, Sabtu (1/8). 

Dalam monitoring ini, Wakil Bupati memantau dan menyerahkan secara simbolis bantuan JPS di 5 (lima) desa, yakni desa Kambingan, Ngabetan, desa Betiting dan desa Kandangan. 

Wakil Bupati Gresik Moh. Qosim menyampaikan, monitoring dilaksanakan untuk memastikan penyaluran bantuan sosial senilai Rp 600 ribu dari APBD Kahupaten Gresik berjalan sesuai prosedur yang berlaku.

“Kami terus mobile memonitoring penyaluran bantuan sosial melalui JPS (Jaring Pengaman Sosial). Monitoring ini untuk memastikan penyaluran berjalan lancar,” ungkap Wakil Bupati Gresik Moh. Qosim.

Dirinya menambahkan, seluruh penyelenggara yang terlibat dalam penyaluran bantuan ini harus kerja keras. Ia senang lantaran stakeholder di tingkat kecamatan dan tingkat desa sangat aktif melaksanakan pemantauan demi kelancaran penyaluran JPS ini.

“Kami harus pastikan penyaluran bantuan berjalan lancar tanpa hambatan. Kalau ada masalah, harus segera kami selesaikan. Tidak ada masalah yang tidak bisa diselesaikan,” Wabup.

Dalam kesempatan ini, selain memastikan bantuan benar-benar tepat sasaran, Wabup Qosim juga memberikan sosialisasi agar mekanisme JPS dipahami dan diterima masyarakat. 

“Bantuan sosial untuk warga terdampak corona (covid-19) ini macamnya banyak. Ada bansos tunai Kemensos RI, BPNT, PKH serta Jaring Pengaman Sosial (JPS). Ada yang mendapat bantuan sembako dari provinsi, sembako dari Kabupaten, ada bansos dana desa Rp 600 ribu, ada JPS yang bersumber dari dana APBD Kabupaten Gresik Rp.600 ribu Yang perlu dipahami, setiap penerima tidak boleh dobel. Kalaupun ada yang belum menerima dan belum terdata serta layak untuk dibantu, insya Allah dari kepala desa, babinsa dan bhabinkamtibmas akan mencatat dan memperjuangkan,” papar Wabup.

Lebih dalam Wabup Qosim mengimbau kepada masyarakat agar tidak panik menghadapi masa pandemi covid-19. Ia juga berterima kasih kepada semua pihak yang terlibat termasuk peran serta TNI-Polri yang juga turut membantu berjalannya penyaluran JPS, sehingga berjalan dengan aman, lancar dan tepat sasaran. (Ink)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -



Most Popular