Friday, April 19, 2024
HomeBerita BaruTNI/PolriGranat Asap Meledak di Monas, Dua Anggota TNI Terluka

Granat Asap Meledak di Monas, Dua Anggota TNI Terluka

Jakarta, Investigasi.today – Pasca ledakan granat asap di Monumen Nasional (Monas) yang mengakibatkan dua anggota TNI terluka, Kapolda Metro Jaya Irjen Gatot Eddy Pramono menyampaikan bahwa kejadian tersebut merupakan hal biasa dan tidak perlu dibesar-besarkan.

“Ini hanya granat asap saja, jadi nggak perlu dibesarkan masalah ini,” ucap Gatot saat konferensi pers di Monas, Selasa (3/12).

Gatot juga mengimbau agar masyarakat tetap tenang dan beraktivitas seperti biasa, karena situasi di DKI Jakarta aman. “Saat ini petugas masih mendalami dari mana asal granat tersebut,” ungkapnya.

Saat ini dua anggota TNI yang terluka masih menjalani perawatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD), Jakarta Pusat.

Sementara itu, Pangdam Jaya Mayjen TNI Eko Margiyanto menuturkan, meski dalam kondisi sadar, Serma F menderita luka cukup parah di tangan kiri akibat. Namun dia tidak menjelaskan secara detail luka yang dialami Serma F. Sementara Praka G mengalami luka cukup ringan kena bagian pahanya saja.

“Kondisi anggota saya dalam keadaan sadar dan masih bisa duduk, masih bisa bicara,” ungkap Eko di kawasan Monas. (Ink)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -











Most Popular