Friday, April 26, 2024
HomeBerita BaruTNI/PolriKapolres Badung Memberikan Pengarahan Dalam Apel Pimpinan

Kapolres Badung Memberikan Pengarahan Dalam Apel Pimpinan

Badung, Investigasi.today – Situasi terkini di wilayah hukum Polres Badung, sejak keputusan KPU RI pusat umumkan Hasil penetapan suara Pemilu 2019 pada pukul 01.00 Wib, dan pada hari ini, penetapannya, masih aman dan kondusif. Rabu, (22/5)

Kapolres Badung AKBP Yudith Satriya Hananta, SIK mengatakan, situasi penetapan pada hari ini Rabu, tanggal 22 Mei 2019 kita diwilayah hukum Polres Badung tetap aman dan kondusif, namun kewaspadaan, agar terus ditingkatkan dengan melaksanakan Patroli dan melaksanakan sweeping pada jam-jam rawan dan lokasi-lokasi tertentu.

“Kita semua siaga di Polda Bali ini dan tetap melakukan patroli dengan mensweeping kendaraan pada jam-jam rawan, meskipun situasi masih aman dan damai” kata AKBP Yudith.

Kegiatan yang sungguh mendapat simpatik masyarakat yakni terselenggaranya Kegiatan Cinta NKRI dilapangan Niti Mandala Renon dan Peringatan Hari Kebangkitan Nasional lapangan Puputan Klungkungdalam mendinginkan suasana pasca pengumuman dan penetapan Pemilu 2019 oleh KPU RI pusat, Kapolda Bali mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajarannya.

Selanjutnya kata Kapolres, selain Ops mantap Brata Agung 2018,  tidak lama lagi terhitung mulai dari tanggal 28 Mei s/d 14 Juni 2019 kita akan melaksanakan Ops Ketupat Agung 2019, namun sebelumnya juga dilaksanakan Ops Cipta Kondisi Bina Kusuma.

“Tidak ada yang melakukan tindakan tidak simpatik kepada masyarakat, dalam melaksanakan tugas pengaturan, pembinaan, penjagaan dan patroli (Turbinjali) terutama saat Ops Ketupat Agung 2109 digelar” tegas Kapolres Badung.

“Ops Ketupat agung 2019 ini menjadi atensi khusus, karena kita sambut dalam liburan panjang baik dari luar negeri ( _high season_ ) maupun dalam negeri” imbuhnya.

Rekayasa Lalu Lintas tetap akan dilaksanakan dan dilakukan oleh seluruh personil Polres Badung, bukan hanya anggota satuan lalu lintas.

Dan pada bulan puasa dengan seribu berkah ini, Polres Badung dan jajarannya akan tetap melakukan pemantauan baik saat sholat subuh maupun pada saat sholat Taraweh, sehingga situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polres Badung tetap kondusif.

Diakhir pengarahannya Kapolres mengajak anggotanya untuk jangan patah semangat, dalam melaksanakan tugas dan tetap bersyukur dengan situasi yang aman dan kondusif, “dan mari kita jaga keluarga kita, jaga kesehatan dan bersyukur dengan apa yang telah ada” ucap Kapolres menutup. (iskandar)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -











Most Popular