Friday, April 19, 2024
HomeBerita BaruHukum & KriminalMelawan Saat Ditangkap, Bandar Narkoba Kampung Ambon Tewas Tertembus Peluru

Melawan Saat Ditangkap, Bandar Narkoba Kampung Ambon Tewas Tertembus Peluru

Jakarta, investigasi.today – Petualangan bandar narkoba yang kerap beraksi di Kampung Permata atau Kampung Ambon, Jakarta Barat, akhirnya berakhir, SI (28) tewas diterjang timah panas polisi karena melawan saat hendak ditangkap pada Rabu (21/8) dini hari.

Selain mengamankan tiga pelaku ( SI dan dua pembeli ) jajaran Polsek Cengkareng Jakarta Barat juga berhasil menyita sejumlah barang bukti, yakni sisa penjualan paket sabu sebanyak delapan paket seberat 4.21 gram, timbangan digital, plastik klip, sebuah pistol air soft gun, uang hasil penjualan sebanyak Rp12.000.000,- serta 3 buah HP.

Kapolsek Cengkareng Kompol H Khoiri, menyampaikan peristiwa tersebut berawal ketika jajarannya mendapat informasi dari masyarakat bahwa di kawasan Kampung Ambon sering menjadi ajang transaksi narkoba.

Khoiri menuturkan petugas melakukan pengintaian di sekitar rumah pelaku di Jalan Safir, Kampung Ambon. Tak berselang lama terlihat pelaku melakukan transaksi narkoba, petugas pun langsung bergerak untuk melakukan penangkapan.

“Aksi petugas diketahui, pelaku akhirnya kabur. Setelah dikejar, pelaku berhasil ditangkap di Jalan Daan Mogot Cengkareng Drain, Jakarta Barat,” ungkapnya, Kamis (22/8).

“Kemudian tim yang dipimpin Kanit Reskrim AKP Antonius dan Kasubnit Narkoba Ipda Eko Kuswanto melakukan penggeledahan badan terhadap pelaku. Tiba-tiba pelaku mengeluarkan senjata air soft gun jenis FN dari balik baju dan mengarahkannya ke petugas,” tutur Khoiri.

“Melihat ini, petugas langsung melepaskan tembakan peringatan. Karena pelaku tetap melawan, terpaksa petugas bertindak tegas dan pelaku pun tersungkur dengan dada tertembus peluru,” jelasnya.

“Saat dibawa ke rumah sakit, pelaku akhirnya menghembuskan nafas terakhirnya dalam perjalanan,” tandasnya.

Tak hanya menghentikan petualangan si bandar narkoba, petugas juga berhasil mengamankan dua orang pembeli inisial RO dan RI yang saat penggerebekan terjadi sedang bertransaksi dengan SI. (Ink)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -











Most Popular