Saturday, July 27, 2024
HomeBerita BaruJatimPaguyuban Kades 51 Gelar Silaturahmi

Paguyuban Kades 51 Gelar Silaturahmi

Banyuwangi, investigasi.today – Puluhan kepala Desa se-kabupaten Banyuwangi menggelar kegiatan anjangsana / silaturahmi, bertempat di kantor Desa Tegalsari Kecamatan Tegalsari Kabupaten Banyuwangi.
“51 Kepala Desa se-kabupaten Banyuwangi angkatan tahun 2023 melakukan kegiatan dalam rangka mempererat tali silaturahmi”, tutur Boniran, Kades Tegalsari.
“Dengan adanya kegiatan tersebut diharapkan antara kepala desa lama dengan yang baru bisa saling mengenal lebih akrab, selain itu kepala desa diwajibkan mengajak suami/ istri mereka”, imbuh Kades Tegalsari.
Kegiatan anjangsana/ silaturahmi kepala desa berlangsung setiap sebulan sekali sebelumnya di salah satu desa di wilayah kecamatan Pesanggaran.
“Kegiatan paguyuban Kades 51 setiap sebulan sekali, di Desa Tegalsari yang ke-2 kalinya, sebelumnya berlangsung di Desa Sumberagung kecamatan Pesanggaran”,ujar Boniran.
Menurut kepala desa Tegalsari kegiatan 51  kepala desa/paguyuban kades 51 sekedar ajang silaturahmi tidak ada tujuan beraroma politik maupun yang lain.
“Paguyuban Kades 51 tujuannya sebagai salah satu wadah menjalin silaturahmi Kepala desa se-kabupaten Banyuwangi agar kedepan tetap bersinergi dalam membangun desa”, lanjut Kades.
“Tidak ada kaitan dengan politik maupun yang lain,  selain itu justru memudahkan komunikasi dengan pihak asosiasi kepala desa Banyuwangi (Askab)”, terang Boniran.
Berbagai tembang khas Banyuwangi yang dibawakan oleh kades secara bergantian melalui music organ tunggal semakin menambah keakraban antar kepala Desa. (Widodo)
RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -


Most Popular