Thursday, March 28, 2024
HomeBerita BaruJatimCalon Pemimpin Harus Tegas dan Memiliki Jiwa Solidaritas Tinggi

Calon Pemimpin Harus Tegas dan Memiliki Jiwa Solidaritas Tinggi


Ket foto: Sutekno Hasanudin, calon Kepala Desa Kalipare 2019

MALANG, Investigasi.Today – Desa Kalipare Perlu pemimpin yang memiliki jiwa Solidaritas yang tinggi, berkaitan dengan hal tersebut rencana Pilkades Tahun 2019 mendatang beberapa bulan ini sudah ramai jadi bahan perbincangan di masyarakat.

Salah Satu Tokoh Kalipare Sutekno Hasanudin (47) pemilik Sow Room Motor tepat di depan Pasar Tradisional Kalipare, menjadi perbincangan hangat di kalangan masyarakat terkait rencana pencalonannya sebagai Kepala Desa.

Terkait rencana pencalonannya tersebut, pria yang akrab disapa Sutik ini mengatakan “Insyalloh, kalau Alloh memberikan kesehatan dan slamet saya akan mencalonkan. tujuan saya benar-benar ingin mengabdi pada masyarakat dan demi kemajuan Desa Kalipare,” ujarnya kepada Investigasi di ruko tempat usahanya, Jumat (10/8).

“Banyak tanah bengkok yang tidak bertuan harus diperjelas dan harus digunakan untuk kepentingan dan kesejahteraan masyarakat Kalipare,” tandasnya.

“Selain itu, Anggaran Dana Desa (ADD) dan (DD) yang mencapai 1,4 Milyar rupiah, semestinya sudah bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Kalipare,” paparnya.

Masih menurut Sutek, biasanya menjelang HUT kemerdekaan yang merupakan moment bersejarah dan dinantikan oleh seluruh rakyat Indonesia yang akan diperingati dengan meriah di seluruh penjuru negeri, tapi di Desa Kalipare keadaannya tidak seperti yang diharapkan.

Anehnya dalam Minggu terakhir ini, berkembang rumor bahwa Desa Kalipare tidak akan menggelar Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Indonesia dengan mengadakan karnaval seperti biasanya dengan alasan Kepala Desa sedang sakit.

“Sungguh sebuah alasan yang sangat tidak masuk akal,” ungkapnya dengan nada kecewa.

“Mendengar kabar yang santer beredar di masyarakat, sungguh sangat ironis. Betapa rendahnya kecintaan kita pada negeri ini, dulu betapa berat dan sengsaranya para Pahlawan yang telah gugur dalam memperjuangkan kemedekaan ini??..mereka bertumpah darah demi memperjuangakan bangsa dan Negara Indonesia. Tapi kita yang tinggal menikmatinya saja tidak mau mengenang jasa para pahlawan??” terang Sutek dengan nada menyesalkan.

Sementara itu, tokoh Pemuda Kalipare asal Dusun Pitrang Abdul Kholik menyampaikan “dalam Minggu -Minggu ini para pemuda akan mengadakan pertemuan untuk membahas agenda rutin peringatan HUT Kemerdekaan RI dan rencana untuk menggelar karnaval,” ujarnya.

“Memang awalnya kami mendengar informasi yang sama, bahwa Desa Kalipare tidak menggelar peringatan HUT Kemerdekaan RI karena Kepala Desa Syahid Sedang sakit,” ungkapnya.

“Akan tetapi saya sudah klarifikasi kepada Kepala Desa dirumahnya, mengenai Karnafal tetap di adakan. Namun Kades berharap kalau bisa jangan sampai minta-minta sumbangan terhadap masyarakat ,”pungkas Kholik.(Utsman)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment - (br)

Most Popular