Tuesday, October 8, 2024
HomeBerita BaruPeristiwaJALIN SILATURRAHMI PEMKAB MALANG GELAR SAFARI RAMADHAN

JALIN SILATURRAHMI PEMKAB MALANG GELAR SAFARI RAMADHAN

Malang,
Investigasitop.com – Dalam upaya mewujudkan masyarakat
Kabupaten Malang yang Agamis serta guna mempererat tali silaturahmi antara
pejabat Pemerintah Kabupaten Malang dengan masyarakat dalam bulan Suci Ramadhan
Tahun 1438 H / 2017 M ini, maka Pemerintah Kabupaten Malang menggelar kegiatan
“Safari Ramadhan” Di tahun 2017,  terjadwal ada 7 (Tujuh) lokasi / daerah mewakili Kantor
eks Pembantu Bupati yang akan menjadi tempat dilaksanakannya kegiatan Safari
Ramadhan. 

Foto:
Bupati Malang beserta rombongan bersalaman dengan tokoh dan masyarakat
Tirtoyudo di acara Safari Ramadhan.

Tujuh lokasi tersebut yaitu pertama Kecamatan Tirtoyudo, kedua Kecamatan Pujon,
ketiga Kecamatan Pagak, keempat Kecamatan Ngajum, kelima Kecamatan Pagelaran,
keenam Kecamatan Lawang, ketujuh Kecamatan Tumpang, dan sebagai acara tambahan
juga di gelar kegiatan yang sama yakni di Pondok Pesantren Sirotul Fuqoha
(Ponpes KH. Ahmad Dahlan Ghoni) Desa Sepanjang Kecamatan Gondanglegi serta di
Pendopo Agung Kab. Malang di Malang, bersamaan dengan Peringatan Nuzulul Quran
Tingkat Kabupaten Malang Tahun 1438 H / 2017 H dengan agenda Buka  Bersama
dengan Alim Ulama / Kyai dan Anak-Anak Yatim Piatu.

Nur Hasyim, SH, M.Si, Kepala Bagian Administrasi Kemasyarakatan dan Pembinaan
Mental Setda Kab. Malang saat di temui Humas dan Protokol Setda Kab. Malang di
Kantornya, Rabu (24/5), mengatakan bahwa tujuan utama dari Safari Ramadhan ini
adalah untuk bersilaturahmi antara para pemimpin atau pejabat pemerintah
Kabupaten Malang dengan masyarakat.

“Dengan harapan Bupati, Wakil Bupati, dan jajaran pejabat di lingkungan
Pemerintah Kabupaten Malang yang juga hadir bisa mengenal langsung masyarakat,
sehingga dapat saling kenal dengan warga. Selain itu juga disampaikan berbagai
program Pemkab Malang seperti Program Pembangunan, Kesehatan, dan Pendidikan,
baik yang telah maupun sedang dilaksanakan Pemerintah. Selain itu masyarakat
juga berkesempatan untuk menyampaikan terkait hal teknis, semisal pembangunan
yang nanti langsung di tindaklanjuti oleh SKPD yang membidangi,” ungkapnya.

“Agenda Safari Ramadhan tahun ini diawali di Desa Tlogosari, Kecamatan
Tirtoyudo pada besok pada hari Selasa, Tanggal 30 Mei 2017. Nanti pusat
kegiatan akan di pusatkan di Masjid Besar Al-Falah, mulai dari buka puasa
bersama, sholat magrib, sholat isya’, dilanjutkan dengan sholat sunnah tarawih
berjamaah, bersama Bupati dan rombongan,” papar Nur Hasyim.(Utsman/Humas)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -





Most Popular