Saturday, April 20, 2024
HomeBerita BaruJatimPrihatin Maraknya Korupsi, Wabup Qosim Dukung Deklarasi Spak Formagam

Prihatin Maraknya Korupsi, Wabup Qosim Dukung Deklarasi Spak Formagam

Gresik, investigasi.today – Wakil Bupati Gresik Dr. Mohammad Qosim menyatakan pentingnya peran para ibu dalam pencegahan korupsi untuk para bapak yang punya jabatan.

‘’Saya saja setiap nonton berita televisi tentang adanya pejabat yang kena operasi tangkap tangan (OTT), bersama keluarga. Isteri dan anak saya selalu mengingatkan agar selalu hati hati dan tidak melakukan perilaku korupsi. Betapa pentingya nasihat isteri saya tersebut pada setiap langkah saya dalam melaksanakan tugas” kata Wabup Qosim.

Cerita tersebut disampaikan Qosim saat memberi sambutan pada kegiatan Deklarasi SPAK (Saya Perempuan Anti Korupsi) Formagam (Forum Masyarakat Gresik Pecinta Keberagaman) yang berlangsung di Gedung Wahana Ekspresi Pusponegoro (WEP) pada Selasa (17/4/2018).

Sejumlah perempuan yang mengatasnamakan Spak Formagam mengucapkan ikrar Bersama. Mereka yang berasal dari berbagai organisasi perempuan tersebut berikrar, bahwa akan menjadi pribadi yang anti korupsi. Akan selalu mensosialisasikan sikap anti korupsi kepada masyarakat dan bekerjasama dengan pemerintah dan instansi yang lain untuk melaksanakan anti korupsi.

Menurut Qosim, pentingnya peran perempuan karena selama ini banyak pejabat yang terpeleset kasus korupsi adalah karena perempuan. Untuk itu isteri harus selalu mengingatkan kepada para bapaknya yang menjadi pejabat.

Kemudian Qosim juga menyitir beberapa ayat pada kitab suci Al-Quran yang menyatakan bahwa diwajibkan mencari rejeki yang halal. Uang dan harta hasil korupsi menurut yang disampaikan Wabup hukumnya adalah haram.

Tentang terbentuknya organisasi ini, Ajeng Wirda agen Spak Formagam pusat menyatakan, terbentuknya organisasi ini berasal dari survey KPK pada 2 kota yang ada di Indonesia. Menurut hasil survey tersebut hanya 4% keluarga yang mengajarkan nilai-nilai kejujuran. Berdasar hasil survey tersebut, terbentuklah Spak Formagam yang menurut wabup adalah partner Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

“Saat ini ada sekitar lima ribu ibu rumah tangga yang tergabung dalam organisasi Spak ini. Mereka terdiri dari para ibu rumah tangga, para ibu-ibu pendidik, para ibu-ibu dokter, para ibu-ibu pengusaha, para ibu dari PKK, para ibu beberapa organisasi wanita, Muslimat, Fatayat, Aisiyah serta dari beberapa organisasi wanita yang lain” kata Ajeng Wirda.

Sementara ketua Spak Formagam Gresik Tyas Hardiyantiningsih mengatakan, kegiatan ini bagian dari Formagam untuk membantu Pemerintah dalam pemberantasan korupsi. Selain itu, pada kegiatan kali ini dalam rangka memperingati hari Kartini tahun 2018. (salvado)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -











Most Popular