Thursday, March 28, 2024
HomeBerita BaruTNI/PolriTim Wasrik Itwasda Polda Bali Datangi Polres Gianyar

Tim Wasrik Itwasda Polda Bali Datangi Polres Gianyar

Gianyar, Investigasi.today – Tim wasrik Itwasda Polda Bali Ops Antik Agung – 2020 yang dipimpin Oleh AKBP Drs. I Putu Sumartha, Ketua Tim dan anggota periksa Tiga Polres, di Rupatama Polres Gianyar, Senin (27/1).

Kedatangan Tim Wasrik di terima oleh Kabag Ops Polres Gianyar Kompol I Dewa Gede Mahaputra, S.H., didampingi Kabag Ops Klungkung dan Bangli serta Para pejabat Ops Antik Agung -2020, langsung menuju tempat transit di ruang tamu Kapolres Gianyar.

Ketua tim pemeriksaan mengatakan,tujuan wasrik bukan semata-mata mencari kesalahan melainkan dengan tujuan agar saling menyempurnakan, saling mengisi dengan kerjasama yang baik, Kegiatan wasrik ini juga dimaksudkan untuk mengetahui kegiatan yang telah dilaksanakan apakah sesuai dengan apa yang direncanakan dan diharapkan antara pemeriksa dan yang diperiksa ada kerjasama yang baik dengan memberikan jawaban yang riil, sehingga pelaksanaan wasrik dapat berjalan dengan lancar.

“Mari laksanakan tugas dengan baik dan sesuai dengan peraturan perundang-undangan sebagai jaminan atas pelaksanaan tugas yang sudah dilaksanakan,” ucap AKBP Drs. I Putu Sumartha.

Kegiatan wasrik dilanjutkan dengan pendalaman di Ketiga Polres, Gianyar, Klungkung dan Bangli.Perwakilan masing-masing Polres dipanggil satu-persatu oleh tim wasrik dengan membawa dokumen masing-masing. Fokus pelaksanaan Wasrik Itwasda Polda Bali Ops Antik Agung-2020 adalah mengenai Aspek pelaksanaan dan pengendalian. (Iskandar)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment - (br)

Most Popular