Friday, March 29, 2024
HomeBerita BaruTNI/PolriTingkatkan Kinerja, Polres Banyuwangi Lakukan Kegiatan Analisa dan Evaluasi

Tingkatkan Kinerja, Polres Banyuwangi Lakukan Kegiatan Analisa dan Evaluasi

Banyuwangi, investigasi.today – Bertempat di Rupatama Polres Banyuwangi pada hari Senin, 18 Desember 2017, Pukul 09.00 WIB anggota Polres Banyuwangi dan jajaran melaksanakan kegiatan analisa evaluasi terkait “Pilkada Serentak, Persiapan Menyambut Natal dan Tahun Baru”.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Banyuwangi AKBP Donny Adityawarman., S.I.K., M.Si dengan di dampingi oleh Wakapolres Kompol Donny Setyawan Handhaka., S.I.K. dan Kabagops Polres Banyuwangi dengan dihadiri para Kabag, Kasat, Kasi dan jajaran Kapolsek , Senin (18/12).

Analisa dan Evaluasi (Anev) mingguan ini merupakan kegiatan rutin setiap minggunya dalam rangka mengkoordinir dan mengawasi setiap pelaksanaan tugas yang telah dilaksanakan selama satu minggu. Dalam Anev mingguan ini dibahas berbagai perkembangan terakhir situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polres Banyuwangi, laporan program Promoter Kapolri, realisasi penyerapan anggaran, dan membahas langkah-langkah pengamanan natal dan tahun baru yang akan dilakukan oleh Polres Banyuwangi.

Kapolres Banyuwangi, menyampaikan agar para Kabag, Kasat untuk mempersiapkan segala rencana baik dibidang keamanan, anggaran, antisipasi masalah-masalah yang akan timbul untuk dapat dipersiapkan sebaik mungkin.

“Terkait pelaksanaan Ops Lilin Semeru 2017, diminta agar Polsek jajaran selalu memantau dan menanggulangi supaya tidak ada Ormas-Ormas atau organisasi apapun untuk melakukan sweeping, jika terdapat massa yang akan melakukan sweeping untuk digagalkan bagimanapun caranya, “ tegas Kapolres Banyuwangi.

Wakapolres Banyuwangi menyampaikan sehubungan dengan meningkatnya kebutuhan masyarakat karena perayaan natal dan tahun baru diharapkan para Kapolsek jajaran tetap memantau perkembangan peningkatan harga bahan kebutuhan pokok.

“Pelaksanaan Ops Lilin Semru 2017, agar benar-benar dipersiapkan terkait rencana operasi (Renops), pasukan Dalmas inti dan Dalmas kerangka untuk melaksanakan kegiatan Ops Lilin tahun 2017, “ pinta Kompol Donny Handhaka.

Kasatintelkam Polres Banyuwangi AKP Bambang. TB., S.H. menyampaikan dalam  bidang politik terkait Pilkada serentak diharapkan para Kapolsek jajaran bisa melakukan pendekatan kepada tokoh masyarakat (Tomas), tokoh agama (Toga), tokoh pemuda (Toda) dan tokoh-tokoh partai politik (Parpol) untuk tidak melakukan kampanye hitam dan dalam dukung mendukung calon yang diusungnya tetap menjaga dan menahan diri agar tidak sampai menimbulkan hal-hal yang tidak diinginkan.

“ Kita hendaknya meningkatkan deteksi terhadap gerakan kelompok  terorisme, Isis, yang kemungkinan jaringannya ada di wilayah Banyuwangi, melakukan peningkatan pengamanan di tempat yang digunakan ibadah oleh umat nasrani, peningkatan pengawasan/patroli rutin di sekitar pemukiman penduduk, swalayan, mall, Obvit, hotel, gereja, penyeberangan ASDP, memaksimalkan Polsek jajaran sebagai basis terkait deteksi masuknya kelompok-kelompok tertentu di wilayah Banyuwangi, menggunakan kekuatan Polres Banyuwangi secara maksimal jika terjadi hal yang tidak diinginkan, “ AKP Bambang. TB., S.H. Kasatintelkam.

Kompol Samsudin., S.H., Kabagops Polres Banyuwangi, menyampaikan momentum Pilkada serentak tahun depan  di sosial media (Sosmed) sudah mulai ramai terkait penciptaan opini masyarakat sosmed, tidak akan ada kristalisasi massa tanpa adanya penciptaan opini yang sesuai dengan munculnya akun-akun baru.

“Setiap ada kegiatan masyarakat rekan-rekan Kapolsek jajaran agar selalu membuat rencana pengamanan (Renpam) dan ditembuskan ke Bagops, agar segera bisa dilakukan langkah-langkah antisipasi kegiatan yang melibatkan massa, “ ujar Kabagops Polres Banyuwangi.

Kapolres AKBP Donny diakhir kegiatan juga pada akhir Anev mengucapkan terimakasih kepada peserta Anev yang telah melaksanakan tugasnya dengan baik. ( Widodo)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular