JAMBI KOTA, Investigasi.Today – Wali Kota Jambi Dr. H. Syarif Fasha, ME melaksanakan kunjungan kerja ke Pasar Baru Talang Banjar untuk melihat persiapan relokasi pedagang Rabu lalu. Pada kesempatan itu, Wali Kota Fasha langsung memberikan arahan kepada jajaran OPD, terkait dengan persiapan relokasi.
Walikota berharapkan dengan adanya pasar tradisional modern ini, tidak ada lagi pedagang yang berjualan di pinggir jalan Talang Banjar. Selama ini lokasi tersebut menimbulkan masalah kemacetan dan sampah.
“Kita berharap, tidak ada lagi pedagang – pedagang yang berjualan dipinggir jalan Pasar Talang Banjar. Simpang talang banjar sering kali terjadi kemacetan karena banyak pedagang yang berjualan dipinggir jalan, dan pasar baru nanti akan menjadi solusinya” tegas Fasya. (Aris munadar).