Saturday, July 27, 2024
HomeBerita BaruPeristiwaKelurahan Moro Krembangan Berdayakan Masyarakat dengan UKM

Kelurahan Moro Krembangan Berdayakan Masyarakat dengan UKM

Surabaya,Investigasitop.com- Ketika Memasuki Kantor Kelurahan Moro
Krembangan Terasa suasana Keakraban nampak dari mulai Staf hingga
Lurahnya,dengan penuh senyum ,salam dan sapa  dilakukan pada masyarakat yang melakukan
pengurusan surat .
“ Slamat siang bapak ,Slamat siang Ibu,  apa yang bisa kami bantu “ Tutur Rubinik
(Sekel) dengan senyum bersama dengan Staf Kelurahan lainya pada Warga yang
datang.
Semua ini berubah  enam bulan lalu ,tepatnya ketika  mulai bulan Januari 2017, semenjak Kelurahan
Moro Krembangan di pimpin (Lurah) Suhendri Widyastuti,SH,Msi .
“ Kami memang mencoba perubahan pelayanan yang baik pada
masyarakat agar masyarakat bisa merasa nyaman saat mengurus surat, serta kami
mencoba mengembangkan UKM diwilayah kami , dimana RW 4 dikenal dengan Kampung Tas,
Bahkan RW 5 sering menjadi kunjungan dari Negara lain dimana sesuai data kami
sudah ada  15 Negara yang
mengunjungi  RW 5 tersebut dan juga kami
sudah membentuk Kartar Kelurahan serta Ruanganya “ Ujar Wiwid sapaan akrabnya.
Memang awalnya tak mudah merubah suatau budaya atau prilaku
masyarakat , tetapi bagi Wiwid semua itu dijalaninya dengan penuh ketekunan dan
ketelatenan hingga bisa membuat suatu perubahan pada masyarakatnya yang
berjumlah kurang lebih 45 ribuh jiwa yang berada  di  RW 1-9 serta RT 1-98.
“ Terkadang kami sering blusukan ke warga untuk selalu
berkomunikasi  agar tercipta rasa
kekeluargaan , semua ini kami jalani dengan Keihklasan demi kepentingan
masyarakat “ Imbuh Wiwid.
“ Kami sebagai warga mengakui sejak adanya Ibu Lurah disini ,
kami merasa seperti keluarga , tak segan segan Bu Lurah mendatangi kami untuk
selalu berkoordinasi demi warga kami , beliau juga banyak membawa perubahan
pada kami, contohnya .dulu kami belum mengerti tentang cara mengurus NPWP dan
SIUP , kini kami lebih tauh dan mengurus NPWP dan SIUP , karena seringnya
memberikan sosialisasi langsung maka kami jadi lebih mengerti “ ujar Zainul
Ketua RW 6.

Harapanya kedepan agar masyarakat bisa berdaya dengan UKM agar
tercipta perekonomian yang sejahtera  dan
Mandiri,  sesuai harapan Ibu Walikota dan
Kita Semua “ Pungkas Mantan Kasie Perekonomian Kecamatan Sukolilo ini dengan
senyum penuh rendah hati.(Budi)
RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -


Most Popular