Friday, April 19, 2024
HomeBerita BaruNasionalTetap Dukung Pemberantasan Korupsi, Meski Kadernya Jadi Tersangka KPK

Tetap Dukung Pemberantasan Korupsi, Meski Kadernya Jadi Tersangka KPK


Teks foto ; Politisi handal Partai Golkar Idrus Marham yang jadi tersangka KPK

JAKARTA, Investigasi.Today – Meski salah satu pengurus dan kader senior partainya dijadikan tersangka oleh KPK, Politikus Partai Golkar, Sirajuddin Abdul Wahab, menegaskan bahwa pihaknya tidak akan menghalang-halangi dan mendukung penuh KPK dalam memberantas korupsi.

“Pemberantasan korupsi jadi komitmen Partai Golkar, seperti yang di Munaslub, salah satu tema besarnya adalah Golkar Bersih. Jadi Golkar akan terap mendukung KPK,” ujar Sirajuddin di Gado-gado Boplo, Menteng, Jakarta, Sabtu, (25/8).

Sirajuddin juga menyampaikan “Golkar terus menyosialisasikan hasil Munaslub kepada semua kader agar tidak terjerat korupsi. Dan kader yang terlibat korupsi harus mundur dari jabatan pengurus partai sesuai pakta integritas yang ditandatangani, seperti yang sudah dipraktikkan Idrus Marham,” ungkapnya.

“Kasus yang menjerat Idrus tidak membawa dampak signifikan bagi elektabilitas Golkar di Pileg 2019. Sebab, kami telah melalui berbagai macam dinamika politik mulai dari konflik kepengurusan hingga ketua umum yang pernah terjerat korupsi,” paparnya.

“ Apa yang sudah dilakukan bang Idrus dengan mundur sebagai Menteri Sosial merupakan contoh yang baik. Elektabilitas Golkar tidak akan turun, Golkar merupakan basis utama kader berkualitas yang mengedepankan asas-asas intelektual,” terangnya.

Untuk diketahui, seperti yang disampaikan oleh Wakil Ketua KPK, Basaria Pandjaitan di Gedung KPK pada Jumat (24/8) kemarin, Idrus ditetapkan sebagai tersangka dugaan suap kasus pembangunan proyek PLTU Riau-1 karena diduga telah menerima janji dari Johannes untuk mendapatkan jatah yang sama besar dengan Eny Maulani Saragih sebesar USD 1,5 juta. (Ink)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -











Most Popular