Tuesday, October 8, 2024
HomeBerita BaruPeristiwaWartawan Makin Antusias Ikuti Apresiasi Karya Jurnalistik

Wartawan Makin Antusias Ikuti Apresiasi Karya Jurnalistik

Gresik, Investigasitop.com – PT Petrokimia Gresik (PG) kembali
memberikan Apresiasi Karya Jurnalistik (AKJ). Penghargaan periode ini adalah
yang kesembilan diberikan PG kepada para jurnalis yang bertugas di Kabupaten
Gresik.
Antusiasme
para wartawan atau reporter terhadap kegiatan ini terus meningkat. Terbukti karya
jurnalistik yang masuk dalam penilaian AKJ Triwulan I Tahun 2017 ini meningkat
34 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu.
“Kegiatan
ini dapat merangsang para jurnalis untuk berkarya. Selain itu dapat
meningkatkan hubungan mesra antara wartawan dengan manajemen PG,” ujar Moch.
Sugeng. Kepala Biro Gresik Harian Berita Metro saat menghadiri penganugerahaan
AKJ di Rumah Makan Rahmawati Jl Dr. Wahidin Sudirohusodo, Gresik, Rabu (10/5).
Ketua
Panitia AKJ, Widodo Heru S dalam sambutannya menyampaikan, total ada ada 170
karya yang telah masuk di periode ini. Karya tersebut terdiri dari karya
jurnalistik media cetak, online, dan televisi.
AKJ
merupakan penghargaan manajemen PG kepada wartawan Gresik yang telah
melaksanakan tugas jurnalistik dan meliput berbagai kegiatan perusahaan setiap
tiga bulan sekali. Dengan demikian, selama satu tahun ada empat kali apresiasi.
Adapun tujuan dari program ini adalah untuk memperkuat komunikasi dan
silaturahmi antara manajemen PG dengan wartawan Gresik, sekaligus menjadi wadah
untuk menghargai karya jurnalistik wartawan Gresik.
“Kategori
yang dilombakan antara lain Kategori Cetak, Online, Televisi, Publikasi
Terbanyak, dan Kategori Fotografi. Sayangnya, untuk Kategori Fotografi hingga
Triwulan I 2017 berakhir, dewan juri belum melihat ada satu karya yang masuk
dalam kriteria. Kami mengingatkan kepada seluruh peserta supaya memanfaatkan
peluang di kategori ini,” ujar Widodo Heru S yang juga Kepala Bagian Media,
Publikasi, dan Dokumentasi di Departemen Humas PG.
Adapun
para pemenang AKJ Triwulan I 2017 untuk Kategori Media Cetak antara lain Juara
1 Ratno dari Radar Gresik dengan tulisan berjudul “Diganjar Penghargaan, Tim
Beri Kejutan di Laga Perdana Seri II Proliga.” Juara II Ashadi Ikhsan (Sindo)
dengan judul karya “Petrokimia Gresik Gelar Lomba K3 Kuatkan Daya Saing,”
sedangkan Juara III diberikan kepada Anam (Memorandum) dengan judul tulisan
“Petrokimia Gresik Cetak Tenaga Kerja Terampil.”
Juara
I Kategori Online adalah Hamzah Arfah (Kompas.com) “Gresik Petrokimia Berharap
Banyak pada Veronica Angelina”. Juara II Deni Ali S (Beritajatim.com) “PG
Optimis Amurea II Selesai Sesuai Kontrak”, sedangkan Juara III Moch. Sugeng
(Beritametro.News) “Dirut PT PI Dorong Anak Perusahaan Tiru PG”.
Juara
I Kategori Televisi adalah Habib (TV One) “Kado Terindah Tim Voli Asuhan
Petrokimia Gresik.” Juara II Solihul Huda (Metro TV) “Kemenangan Kedua di
Kandang Petrokimia”. Juara III Angga P (TV9) “Petrokimia Gresik Beri Peralatan
Las SMK”.

Untuk
kategori publikasi terbanyak diberikan kepada Firman Syah (Radar Gresik) untuk
Media Cetak dengan jumlah karya 12 berita. Untuk publikasi terbanyak media
online diraih Adi Agus Santoso (Surabayaonline) dengan 18 berita, sedangkan
publikasi terbanyak media televisi diraih Habib (TV One) dengan tiga kali
tayangan.(Alexander
/ Luhung)
RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -





Most Popular