Thursday, April 18, 2024
HomeBerita BaruJatimKomisi VI DPR RI Gelar Inspeksi Mendadak (Sidak) Di Gudang Bulog

Komisi VI DPR RI Gelar Inspeksi Mendadak (Sidak) Di Gudang Bulog

SIDOARJO investigasi.today – Fakta di Jawa Timur tidak menunjukan gejolak kenaikan harga terkait wacana pemerintah pusat akan impor beras, Gubernur Jawa Timur Soekarwo melalui Wakil komisi VI DPR RI menolak kenaikan tersebut, Jum,at kemarin

Wakil Komisi VI DPR RI Azam Asman Natawijana saat menggelar Inspeksi Mendadak (Sidak) di Gudang Bulog, Jl Raya Buduran, Desa Banjarkemantren, Kecamatan Buduran, Sidoarjo.

Ia mengatakan, fakta tersebut terbukti setelah pihaknya melakukan pengecekan harga di Pasar Genteng Surabaya, bahwa harga beras medium sebesar Rp 9 ribu dari bulog dan beras premium seharga Rp 12.500.

“Maka dari itu, kami akan segera ke Jakarta untuk komunikasi dengan tim lain yang ada di daerah seperti Sulawesi Selatan dan Batam tentang bagaimana kondisi harga beras maupun stok beras disana,” ucapnya.

Wakil Komisi VI DPR RI dari fraksi Demokrat itu juga meminta kepada Menteri Perdagangan terkait data gudang di Indonesia. Karena hal itu sesuai dengan undang-undang No 7 tahun 2014 bahwa Menteri Perdagangan Wajib meregristrasi seluruh gudang dan isinya.

“Pada waktu rapat kemarin, Menteri Perdagangan tidak bisa menyajikan tentang isi undang-undang No 7 tahun 2014 kepada Komisi VI. Oleh karena itu, kami tidak bisa mengambil keputusan,” terangnya.

Saat ini, lanjut Azam Asman Natawijana, stok Bulog di Jawa Timur sekitar 132 ribu ton beras. Menurutnya, angka tersebut sudah lebih dari cukup untuk memenuhi kebutuhan beras masyarakat Jawa Timur. (ryo/giso).

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -











Most Popular