Thursday, April 25, 2024
HomeBerita BaruJatimSantri PIQ Silaturrahmi ke Keluarga Besar M.Yasin

Santri PIQ Silaturrahmi ke Keluarga Besar M.Yasin

Ket foto: Santri Pesantren Al-Qur’an foto bersama keluarga besar M. Yasin saat silaturrahmi.

MALANG Investigasi.today – Sehubungan dengan program Pondok Pesantren Ilmu Al-Qur’an Singosari setiap Santri yang akan lulus sebelum wisuda dia melakukan tugas yakni anjang sana, Senin(2/7).

Setelah melakukan anjang sana di Pitrang Kalipare beberapa pekan lalu dikediaman Keluarga Besar Muhammad Yasin atau Nyai Hj. Siti Rohma di Dusun Pitrang Rt. 14 Rw. 5 Kalipare Malang.

Hasbi selaku Ketua Anjangsana dari Pesantren Ilmu Qur’an tersebut mengajak anggotanya sebelum pihaknya boyong dari Pesantren dan berinisiatif untuk silaturrahmi pada Keluarga besar Muhammad Yasin, Hj. Siti Rohma, dan Hj. Azizah sekeluarga.

Selain itu juga melakukan Silaturrahmi ke seluruh Musolla yang selama kegiatan Anjang sana dilakukan jama’ah tahlil dan juga kegiatan rohani lainya.

Terkait giat ini salah satu keluarga besar Hj. Siti Rohma yakni Ustad Syaimin selaku putra ke 4 dari 7 saudara dari Pasangan almarhum H. Muhamad Yasin dan Hj. Siti Rohma menjelaskan bahwa kegiatan seperti ini sangat bagus sekali pasalnya akan membangun mental atau karakter anak santri melalui hubungan langsung dengan masyarakat.

Tak hanya itu menurut Ustad yang berdomisili di Ibu Kota Jakarata Tangerang itu. “Santri memang perlu sekali langsung praktik atau terjun ke masyarakat supaya bisa menunjukan hasil ilmu yang selama ia di peroleh dari pesantren,”ujarnya.

Satu tempat Hj. Azizah sebagai adik kandung Ustad Syaimin juga menambahkan “Kami sangat senang sekali dengan anak-anak dari pesantren PIQ selama mereka bertugas anjangsana waktu itu di rumah saya selama 20 hari alhmdulilah semua menjadikan hikmah yang besar bagi klrga kami terutama bahwa begitu indahnya menjaga sholat berjamaah dimana anak-anak selama di rumah selalu menjaga Sholat jama’ah 5 Waktu di tiap-tiap musholla yang sudah di jadwalkan, selain itu banyak kegiatan-kegiatan Kerohanian yang membuat saya jadi menambah ilmu,”Ungkap ibu beranak 5 itu.

Seiring komentar Hasbi selaku ketua Anjang sana pada saat itu, mengungkapkan “Ribuan terima kasih Khususnya kepada Keluarga besar Muhamad Yasin yang telah melayani, memberikan hidangan dan membantu disetiap waktu selama kami dan teman-teman berada di rumah Umy Azizah dan saya juga sangat bersyukur dengan adanya giat anjangsana berapa pekan lalu menjadikan persauadaraan yang sangat erat dari masyarakat pemilik Musholla dan seluruh masyarakat pitrang umumnya, terima kasih apresiasianya pada kami, “Kata Hasbi yang baru Wisuda berapa hari itu. (Utsman)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -











Most Popular